sapi kurban
Sapikurban.com - layanan jasa sapi kurban amanah

Bagaimana caramengetahui sapi itu sehat?

Memilih Hewan Kurban Terbaik dan Bebas PMK

Hewan yang dikurbankan tentulah harus sehat. Hewan yang sakit memiliki kemungkinan membawa penyakit di dalam dagingnya. Berikut ini adalah cara memilih hewan kurban yang sehat:

Perhatikan kondisi fisik, hewan kurban yang sehat memiliki bulu yang bersih, tubuh yang gemuk (tidak kurus), muka cerah, nafsu makan baik, lincah, suhu 37 derajat celcius dan tidak demam.

Perhatikan bagian-bagian lubang hewan kurban seperti mata, hidung, telinga, mulut, dan anus. perhatikan, apakah ada cairan darah atau lendir. Jika ada, maka hewan kurban tersebut butuh diperiksakan kesehatan lebih lanjut.

Periksa kotoran hewan kurban yang hendak dibeli. Jika padat, maka sehat. Jika cair, hewan tersebut kemungkinan sedang mengalami sakit.

Dari Al Bara’ bin ‘Azib radhiyallahu ‘anhuma, ia berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah berdiri di tengah-tengah kami dan berkata, “Ada empat cacat yang tidak dibolehkan pada hewan kurban: (1) buta sebelah dan jelas sekali kebutaannya, (2) sakit dan tampak jelas sakitnya, (3) pincang dan tampak jelas pincangnya, (4) sangat kurus sampai-sampai tidak punya sumsum tulang.” (Dikeluarkan oleh yang lima (empat penulis kitab sunan ditambah dengan Imam Ahmad). Dishahihkan oleh Tirmidzi dan Ibnu Hibban).

Hewan Kurban Sesuai Syariat Tidak Memiliki Kecacatan

Selain kesehatan fisik, tips memilih hewan kurban juga memperhatikan apakah hewan kurban memiliki kecacatan atau tidak. Pastikan hewan tersebut tidak pincang, tidak buta, telinga dalam keadaan yang baik (namun ulama telah bersepakat, jika di telinga terdapat bekas eartag atau penanda lain, maka dianggap bukan kecacatan).

Pilih Hewan Kurban yang Telah Cukup Umur

Memilih hewan kurban sesuai syariat Islam yang sah untuk disembelih, harus telah cukup umur. Dilarang hukumnya menyembelih hewan yang kurang usia. Berikut ini daftar usia hewan kurban yang boleh disembelih:

Sapi atau kerbau: Sekurang-kurangnya berumur lima tahun, dan telah mulai memasuki umur ke-6.

Untuk mengetahui sekilas usia hewan kurban, Sahabat dapat melihat giginya sudah tanggal atau belum. Jika belum, berarti belum dewasa dan belum layak untuk disembelih sebagai hewan kurban.

Diriwayatkan dari Jabir radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Janganlah kalian menyembelih kecuali musinnah. Kecuali jika terasa sulit bagi kalian, maka sembelihlah jadza’ah dari domba’.” (Hadis Riwayat Muslim no. 1963).

 

Lihat kondisi kebersihan lingkungan tempat penjualan

Selain memeriksa hewan kurban dari kondisi tubuh, perhatikan juga kondisi dan kebersihan lokasi tempat penjualan hewan kurban. Periksa, apakah terdapat tumpukan kotoran yang tidak dibersihkan. Apakah lokasi penjualan banyak sampah berserakan, dan cenderung jorok? Kondisi lingkungan tempat hewan kurban tinggal juga akan mempengaruhi kesehatan mereka.

Memilih sapi kurban di pakde farm.

Pilihan Paling tepat, karena memiliki lokasi kandang yang bersih dan sangat apik untuk menjaga perawatan sapi kurban. mulai dari pakannya sangat di perhatikan.